KAPEL SANTO PAULUS BOLAWEN :

PEMBANGUNAN KAPEL SANTO PAULUS BOLAWEN : SEBUAH PERWUJUDAN CINTA KASIH DAN KETERLIBATAN SEBAGAI SATU TUBUH MISTIK KRISTUS

Minggu, 15 Mei 2011

Proses Pembangunan Tubuh Mistik Kristus

Pembangunan kapel sebagai tempat ibadah merupakan pembangunan umat beriman. Pembangunan kapel membutuhkan keterlibatan dan kerjasama penuh cinta kasih satu sama lain. Hal itu kami sadari sejak awal dan kami usahakan terus menerus.

Keterlibatan itulah yang nampak dalam diri panitia, umat setempat juga para donatur dari berbagai tempat (lintas paroki, lintas keuskupan). Dalam semangat kemurahan hati banyak pribadi telah terlibat dalam doa, derma dan karya. Maka nampaklah bahwa Gereja sungguh sebuah paguyuban yang menerobos batas-batas teritori penuh cinta kasih. Hal itulah yang menjadikan panitia semakin tersemangati untuk menjalankan kepercayaan umat dalam membangun rumah Tuhan ini.

Panitia menyadari, menyakini dan mensyukuri bahwa keterlibatan para donatur baik dalam wujud doa, derma maupun karya merupakan tanda penyertaan Allah bagi panitia. Menanggapi cinta kasih Allah itu, kami panitia pembangunan Kapel Santo Paulus Bolawen mewujudkan langkah-langkah pembangunan kapel. Setiap proses pembangunan sungguh bermakna karena setiap orang yang terlibat sungguh mendapatkan kesempatan hidup yakni membangun kebersamaan satu sama lain.

Berikut ini proses yang telah kami lakukan meliputi: pekerjaan persiapan, pekerjaan tanah dan pasir, pekerjaan pondasi, pekerjaan dinding, pekerjaan atap, pekerjaan plafond dan pekerjaan lantai. Dana yang telah terserap untuk proses pembangunan bangunan kapel telah mencapai Rp. 1.385.865.000,-, dengan prosentase penyelesaian sebesar 90% dari yang direncanakan.

Pekerjaan selanjutnya yang harus diselesaikan beserta rincian kebutuhan dananya adalah sebagai berikut :

No

Uraian

Dana yang dibutuhkan

1.

Pembuatan pagar dan tralis

45.000.000

2.

Pengadaan kursi umat

64.850.000

3.

Penyelesaian dinding (pengecatan dan pemasangan batu)

28.150.000

4.

Penyelesaian lantai /keramik

15.710.000

5.

Penyelesaian panti imam (meja altar, tabernakel, salib, patung, mimbar, kursi imam, lantai panti imam/granit dan lampu)

59.500.000

6.

Penyelesaian pintu , kusen dan jendela

60.000.000

7.

Penyelesaian plafond

17.500.000

8.

Soundsystem dan genset

65.000.000


JUMLAH

355.710.000

Sedangkan dana yang masih tersedia untuk penyelesaian pembangunan kapel yang direncanakan selesai 15 Juni 2011 adalah sebesar Rp. 218.179.000,- sehingga dana yang harus dipenuhi adalah sebesar Rp. 137.531.000,-.

Demikianlah proses pembangunan Kapel Bolawen yang telah kami lalui. Semoga proses tersebut dapat menjadi kabar gembira bagi para donatur yang ingin terlibat. Tuhan memberkati. Amin.


Pastor Paroki

Santo Aloysius Gonzaga Mlati

ttd

Rm. Ag. Sudarisman, Pr.

Sleman, 15 Mei 2011

Ketua Umum

Panitia Pembangunan

ttd

YB. Kasiyono

RINCIAN KEBUTUHAN PENYELESAIAN PEMBANGUNAN KAPEL

RINCIAN KEBUTUHAN PENYELESAIAN PEMBANGUNAN KAPEL

No

Uraian Kebutuhan

Jumlah Dana (Rp)

1

Pagar Tralis lantai Atas + tangga depan dan belakang

40.000.000

2

Batu Pot

5.000.000

3

Pelunasan Kursi umat

64.850.000

4

Penyelesaian Toilet 3 tempat + Wastafel Sankristi

6.000.000

5

Batu timble 4 pilar

3.000.000

6

Semen MU 380

400.000

7

Tenaga Pasang Batu Alam

3.000.000

8

Cat tembok 15 galon 25kg

6.000.000

9

Tenaga Pengecatan

4.000.000

10

Sekat diding Kamar Pengakuan

750.000

11

Coating tembok pilar

5.000.000

12

Upah kerja sd 4 juni 2011

8.360.000

13

Kekurangan Keramik

2.550.000

14

Semen Gresik untuk keramik 100 sak

4.100.000

15

Pasir 2 truk

700.000

16

Batu dinding pilar panti imam

9.000.000

17

Granit lantai Panti imam

10.000.000

18

Meja Altar

10.000.000

19

Mimbar

2.000.000

20

Lampu Panti Imam dan Lampu kapel

9.000.000

21

Salib dinding panti imam

5.000.000

22

Patung devosi Maria dan Yesus

3.000.000

23

Almari Sankristi + Kursi Imam

5.500.000

24

Tabernakel

6.000.000

25

Finising pintu dan jendela

35.000.000

26

Kaca patri pintu dan jendela

25.000.000

27

Plafond Panti imam dengan menggunakan Gypsum

10.000.000

28

Tenaga pekerjaan pemasangan plafond atas

5.500.000

29

Tenaga Penyelesaian Plafond bawah

2.000.000

30

Sound System

50.000.000

31

Genset

15.000.000

JUMLAH KEBUTUHAN DANA

355.710.000




About Me

Foto saya
PAROKI SANTO ALOYSIUS GONZAGA MLATI Sekretariat : Bolawen, Tlogoadi, Mlati, Sleman Tlp. No (0274)9232690 - (0274)868106 Sleman Yogyakarta 55286. email: santopaulusbolawen@yahoo.com